
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mengultimatum wakilnya, Roy Suryo agar segera membereskan persoalan tentang barang milik negara (BMN) inventaris Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). SBY memberikan tenggat kepada Roy selama tujuh hari guna menyelesaikan masalah yang jadi perhatian publik itu.
Ketua Divisi Advokasi dan Hukum PD Ferdinand Hutahaean mengungkapkan, tenggat untuk Roy berlaku sejak Jumat lalu (7/9). "Jumat sore kami melakukan rapat (soal Roy, red) bertepatan dengan pertemuan yang di Kertanegara (koalisi pengusung Prabowo Subianto - Sandiaga S Uno, red),” ujar Ferdinand di rumah SBY, kawasan Mega Kuningan, Jakarta Selatan, Minggu (9/9).
Ferdinand menjelaskan, SBY berpesan ke Roy jika memang benar membawa pulang BMN milik Kemenpora untuk segera mengembalikannya. “Tetapi apabila tidak benar maka pihak Kemenpora juga harus membersihkan nama Pak Roy Suryo," tuturnya.
Selain itu, SBY juga memerintahkan Roy segera menemui pihak Kemenpora dan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK). Tujuannya agar mantan menteri pemuda dan olahraga (Menpora) itu bisa memperoleh penjelasan dari Kemenpora ataupun BPK.
"Pihak Kemenpora dan BPK melakukan klarifikasi barang apa saja yang dibawa pulang dan kalau memang dibawa pulang, supaya dikembalikan. Kalau tidak benar dibawa pulang, maka disampaikan ke Kemenpora bahwa ini tidak dibawa pulang," ungkapnya.(rdw/JPC)
-
Jumat, 07 September 2018
Atlet Berprestasi Tetap Harus Ikut Tes CPNS 2018 -
Kamis, 06 September 2018
Jabat sebagai Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi Tetap tak Ingin Mundur dari Ketum PSSI -
Senin, 03 September 2018
Beranjak Dewasa, Endy Arfian masih dianggap Artis Cilik -
Kamis, 06 September 2018
Evan Dimas di Antara Persebaya, Klub Jepang, dan Thailand -
Jumat, 07 September 2018
Cerita Dira Sugandi Dapat DM Instagram dari Donghae Super Junior -
Senin, 03 September 2018
Dua Ribu Undangan di Pernikahan baim Wong dan Paula -
Jumat, 07 September 2018
Wapres JK Terima Kunjungan Wakil PM Kongo -
Jumat, 07 September 2018
Timnas Indonesia vs Mauritius: Empat Senior Dimainkan
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tenggat 7 Hari dari SBY buat Roy Suryo soal Barang Kemenpora"
Post a Comment