
Arturo Vidal. Foto: marca
jpnn.com, MILAN - Inter Milan harus menaikkan tawaran untuk membeli gelandang Bayern Muenchen, Arturo Vidal. Sempat tak punya pesaing, kini Inter berhadapan dengan Manchester United.
Vidal memang masuk dalam daftar jual Muenchen. Pemain Chile berusia 31 tahun itu keluar dari rencana pelatih anyar Muenchen, Niko Kovac.
Awalnya, Inter di atas angin. Tawaran mereka untuk pemain berusia 31 tahun itu di angka EUR 20 juta (setara Rp 336 miliar) disambut Muenchen.
Namun, seperti yang dilaporkan Premium Sport, pihak MU datang dengan EUR 30 juta. Bahkan kabarnya, agen Vidal, Fernando Felicevich sudah bertemu dengan pihak MU.
Felicevich sepertinya lebih mudah berurusan dengan pihak Old Trafford, mengingat satu pemain Chile di MU, Alexis Sanchez, juga kliennya. (adk/jpnn)
-
Kamis, 26 Juli 2018
Program Keluarga Harapan Efektif Turunkan Angka Kemiskinan -
Rabu, 25 Juli 2018
Pasca Menikah,Ini Kesibukan Kelly Tandiono -
Jumat, 27 Juli 2018
Presiden Ingatkan Aparatur Negara Jaga Integritas -
Jumat, 27 Juli 2018
Nova Elisa Ketakukan dan Teriak Saat Nonton Film Horornya Sendiri -
Jumat, 27 Juli 2018
Sidang Perdana Perselisihan Pilkada Kota Madiun -
Kamis, 26 Juli 2018
Jokowi: Pasar Tradisional Masih Jadi Pilihan Jika... -
Kamis, 26 Juli 2018
Prediksi dan Rekor Pertemuan Persebaya vs Persib -
Kamis, 26 Juli 2018
Hamil 9 Bulan, Mytha Lestari Tetap Nyanyi
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Rebutan Arturo Vidal, Manchester United Salip Inter Milan"
Post a Comment