
jpnn.com, BALI - Bali United mengincar tiga poin saat menjamu Persib Bandung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Minggu (27/5) malam nanti.
Mereka bertekad harus mengembalikan performa mereka seperti musim lalu.
Hasil buruk di kandang Borneo FC pekan lalu, membuat fans dan pemain seolah-olah kehilangan mentalitas musim lalu. Gelar juara tanpa mahkota pada Liga 1 2017, seperti sirna di musim 2018 ini.
Laga kontra Persib harus menjadi pembuktian bagi pelatih Widodo C Putro bahwa timnya tidak putus asa dan masih berpeluang bersaing terus di papan atas.
"Kami tetap optimistis. Kami berusaha untuk menjaga konsistensi, kami yakin tim bisa bangkit dari kondisi ini," ungkap eks bintang Timnas Indonesia tersebut.
Belajar dari kekalahan di laga sebelumnya, Widodo meminta anak didiknya agar tak membuat banyak kesalahan sendiri sehingga merugikan tim.
Memang, dua gol yang tercipta dari Borneo FC saat takluk 0-2 pekan lalu, semua bermula dari blunder pemain Serdadu Tridatu.
"Kami harus tetap fokus dan menjaga semangat. Kesalahan-kesalahan kecil sedapat mungkin harus dihindari," tegas dia.
-
Jumat, 25 Mei 2018
Mau Uang Pecahan Baru untuk Lebaran? Silakan Tukar di Monas -
Kamis, 24 Mei 2018
Gara - Gara Tiana, Ayushita Sering Mengurung Diri dikamar -
Rabu, 23 Mei 2018
Rahasia Cantik Meriam Bellina -
Selasa, 22 Mei 2018
Citra Scholastika Belum Tertarik Terjun Ke Dunia Akting -
Senin, 21 Mei 2018
Kangen Suami, Ririn Ekawati Terbang ke Amerika untuk Bernostalgia -
Senin, 21 Mei 2018
Sarwendah Khawatir Ruben Onsu Memaksa Tetap Puasa -
Jumat, 25 Mei 2018
Jum’at 9 ramadhan 1364; Indonesia merdeka! -
Jumat, 25 Mei 2018
2 PR Besar Timnas Voli Putri Jelang Asian Games 2018
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Bali United Bertekad Hindari Bikin Kesalahan Sendiri"
Post a Comment